Halo Sobat ! | Members area : Register | Sign in
Tentang Kam! | Kontak | Profile Admin | Event | Donasi | E_PAPER
Diberdayakan oleh Blogger.

SEJARAH MAUK ( TANGERANG UTARA ) ....

Selasa, 25 September 2012

 Tangerang utara News ( Mauk ) - Mauk adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, Indonesia. Nama Mauk sendiri diambil dari nama seorang pejuang Tionghoa pada masa penjajahan kolonial Belanda, yakni Ma uk. Untuk mengenang jasa-jasanya
kemudian masyarakat mengabadikan namanya menjadi nama tempat, yang kini disebut Kecamatan Mauk.

Kecamatan Mauk memiliki potensi objek wisata, yaitu pantai Tanjung Kait, karena letaknya berada di paling utara kabupaten tangerang sebagai daerah pesisir pantai laut jawa. Selain itu, di wilayah Mauk terdapat sekolah pelayaran yang termasuk salah satu sekolah pelayaran terbesar di indonesia yaitu BP2IP (yang sekarang menjadi wilayah kecamatan sukadiri karena pemekaran dari kecamatan mauk), dan banyak pula bangunan bersejarah peninggalan kolonial Belanda dan China, seperti jembatan, gedung-gedung tua dan vihara di kawasan Pantai Tanjung Kait.

Akhir 2010 PLTU 3 Banten Beroperasi (Kemiri)

Sabtu, 25 September 2010


Tangerang Utara News - Pembangunan PLTU 3 Banten, Desa Lontar, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang, sudah mencapai tujuh puluh persen. Ditargetkan Desember ini, proyek listrik nasional 10.000 megawatt itu telah dapat menghasilkan listrik.

Manajer Bidang Engineering Pembangkitan Lontar Wawan Darmawan mengatakan, meski telah dapat menghasilkan listrik, namun PLTU itu belum dikomersilkan.
“Kami masih harus melakukan tahapan lagi, seperti tes. Sekitar tiga bulan ke depan, listrik itu COD

Wacana Pembentukan Kabupaten Tangerang Utara Kian Menguat



Tangerang Utara News - Setelah berhasil mendorong Kota Tangerang Selatan dan disahkannya UU Daerah Otonomi Baru Kota Tangerang Selatan (Tangsel) oleh Sidang Paripurna DPR RI pada tanggal 29 September lalu, Kini Sejumlah tokoh masyarakat, tokoh pemuda, lembaga swadaya masyarakat (LSM) serta beberapa camat diwilayah utara menggelar rapat pembentukan kabupaten tangerang utara, di aula kantor kecamatan sepatan timur.

Pembangunan PLTU 3 Banten Capai 60%


Pembangunan mega proyek PLTU 3 Banten di Desa Lontar, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang terus dikebut. Hingga saat ini pembangunannya telah mencapai 60%.

Percepatan pembangunan itu dilakukan agar persoalan krisis listrik yang terjadi saat ini serta adanya keterlambatan penyelesaian proyek pascaaksi kerusahan warga pada pertengahan tahun 2008 lalu, menjadi dasar PT PLN untuk mempercepat pembangunan.

Sepatan Tertinggi Kasus Gizi Buruk

Tangerang Utara News - Kasus balita dengan gizi buruk masih marak terjadi di hampir semua kecamatan di Kabupaten Tangerang. Namun, rekor tertinggi masih dipegang Kecamatan Sepatan. Daerah di kawasan Kabupaten Tangerang Utara itu menjadi kecamatan yang paling banyak ditemukan kasus balita gizi buruk.

Di antara 5.900 balita yang terdaftar di Puskesmas Sepatan, 178 bayi mengalami malnutrisi (nama lain gizi buruk). Angka ini didapat dari hasil penimbangan terakhir hingga Agustus 2009 lalu. Sedangkan di tahun 2008, terdapat 154 balita gizi buruk dari 5.000 balita yang terdaftar di Puskesmas Sepatan.

Pemkab Tangerang Akan Perbaiki Pulau Cangkir

Kamis, 23 September 2010

 Tangerang Utara News - Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten, berencana memperbaiki sarana maupun prasarana pada objek wisata Pulau Cangkir di Kecamatan Kronjo mulai tahun anggaran 2009 mendatang karena saat ini kondisinya sangat memprihatinkan.